PENGUMUMAN BEASISWA PROGRAM S1 KE MAROKO
TAHUN AKADEMIK 2011-2012
Nomor : Dt.I.IV/4/HM.00/1297/2011
Berdasarkan surat Kedutaan Besar Maroko di Jakarta nomor : 0719/11 tanggal 4 Juli
2011, diberitahukan bahwa Kerajaan Maroko memberikan penawaran beasiswa
program S1 bagi pelajar Indonesia sebanyak 15 (lima belas) orang untuk tahun
akademik 2011-2012 dengan ketentuan :
1. Beasiswa tersebut meliputi bebas biaya kuliah, akomodasi dan insentif yang
terbatas. Sedangkan biaya tiket pemberangkatan dari Jakarta ke Maroko
ditanggung oleh peserta.
2. Bagi calon peserta yang yang berminat diharapkan melampirkan persyaratan-persyaratan sebagai berikut :
a. Foto copy ijazah (Aliyah atau Pondok Pesantren) dan transkrip nilai yang
telah terakreditasi di Kementerian Agama dan dilegalisir oleh sekolah yang
bersangkutan dengan standar nilai minimal 7,5 (tujuh koma lima);
b. Foto copy akte kelahiran;
c. Daftar Riwayat Hidup;
d. Pas photo berwarna ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar.
3. Pendaftaran dibuka dari tanggal 9 s/d 15 Juli 2011 dan dokumen persyaratan
langsung dikirim melalui : Subdit Kelembagaan Direktorat Pendidikan Tinggi Islam
Kementerian Agama RI Jl. Lapangan Banteng Barat No.3-4 Lantai 8 Jakarta Pusat 1071
Telp. (021) 3812344 ext.326.
4. Direktorat Pendidikan Tinggi Islam Kementerian Agama akan melakukan seleksi
administrasi untuk diseleksi menjadi 15 orang yang kemudian akan diusulkan ke
Kedutaan Besar Maroko di Jakarta.
5. Bagi peserta yang lulus seleksi akan dihubungi langsung oleh panitia dan
diharuskan melakukan pemberkasan ulang untuk dikirim ke Maroko.
Jakarta, 8 Juli 2011
Direktur Pendidikan Tinggi Islam
ttd
Prof. Dr. H. Machasin, MA
NIP. 19561013 198103 1 003
Sumber: http://www.ditpertais.net
--------------------------
Salam hangat dari neilhoja. "Sebesar keinsyafanmu, sebesar itu pula keuntunganmu."
0 comments:
Posting Komentar
Punya opini lain? Ceritakan di sini kawan.. :)